Pos

KH. Moh. Zuhri Zaini

P4NJ | KH. Moh. Zuhri Zaini; Berjamaah Merupakan Perintah Agama

Nuruljadid.net – Untuk menggapai cita-cita besar kita tidak mungkin bisa sendiri-sendiri atau kelompok-kelompok oleh karena itu kita harus bersama-sama (berjamaah), itulah pesan yang disampaikan Pengasuh ketika Pelantikan Pembantu Pengurus Pondok Pesantren Nurul Jadid (P4NJ) Kecamatan Se-kabupaten Situbondo di Masjid Jami’ Nurul Jadid. Minggu (28/01/2018)

Pengasuh menyampaikan satu ayat Alquran Wa’tashimu Bi Hablillahi Jamian, “Berpegang-teguhlah kamu pada tali Allah, dan jangan bercerai-berai”? (Ali Imran 3:103) perintah tersebut untuk berpegang teguh pada agama Allah, tapi dilakukan secara bersama-sama.

“Sebab tidak mungkin kita sendiri-sendiri, untuk sholat saja kalau kita sendirian itu kurang sempurna, begitu juga didalam keluarga kalau sendirian ya tidak bisa, pasti ada suami dan istri, jadi semua ini serba berjamaah,” Dawuh Pengasuh dihadapan ratusan pengurus P4NJ yang akan dilantik ini

Pangasuh mengharapkan bahwa P4NJ bukan hanya merupakan Organisasi Alumni, tapi siapapun bisa ikut didalamnya dan sesuai dengan namanya Pembantu Pengurus Pondok Pesantren Nurul Jadid

“Siapapun orangnya dengan senang hati yang ingin membantu pesantren baik alumni maupun simpatisan ya monggo dipersilahkan” harapnya kepada masyarakat umum

Menurut beliau tentu kita ingin bermanfaat pada diri kita, keluarga, masyarakat, bahkan kepada bangsa dan Negara, sesuai dengan panca kesadaran santri anatara lain kedaran bermasyarakat, berbangsa dan bernegara “Untuk itu kita tidak mungkin untuk sendiri-sendiri” tegas KH. Zuhri pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid

Penulis : Yani

Editor : Muhammad Nuris

Pelantikan Pengurus P4nj Situbondo

Secercah Impian Pasca Pelantikan

nuruljadid.net – Alumni juga memiliki peran penting dalam mengembangkan kiprah Pondok Pesantren dalam menjalankan visi dan misinya. Contohnya adalah pengembangan potensi – potensi dalam aspek perkembangan ekomoni pesantren. Hal itu disampaikan oleh Ketua P4NJ Pusat, KH. Junaidi Mu’thi dalam acara Pelantikan Pengurus P4NJ Kecamatan se Kabupaten Situbondo, Ahad (28/01/2018) di Masjid Jami’ Nurul Jadid Lantai II.

“Kalau PP. Sidogiri punya Basmalah, kita akan punya Hamdalah” ujar Ketua P4NJ dengan penuh senyuman.

Sekalipun terucap degan nada santai, hal itu merupakan salah satu program yang akan dijalankan oleh kepengurusan P4NJ Pusat kedepan. Program tersebut mendapatkan respon yan positif dari Pengasuh dan Kepala Pesantren PP. Nurul Jadid. Selain memprogramkan pembangunan koperasi Hamdalah, program pengembangan ekomoni juga telah dilakukan oleh P4NJ Situbondo dengan dibuktikan adanya devisi Lembaga Amil Zakat, Infaq, Shadaqoh dan Wakaf (LAZISKAF) dalam sturktur pengurus.

“Di Situbondo sudah dibentuk badan LAZISKAF seperti halnya di Pondok Pesantren Nurul Jadid ini artinya paling tidak menggambarkan bahwa kita sudah siap untuk  meghimpun kekuaatan ummat dalam hal pendanaan wajib atau sunnah apakah zakat, infaq atau lainnya. Dan tentu ketika itu sudah terkumpul tentu kita telah memiliki perhatian dan kepedulian terhadap saudara saudara kita yang Mustadh’afin,” Ujar KH. Abdul Hamid Wahid selaku Kepala Pesantren PP. Nurul Jadid.

“mungkin suatu saat saudara saudara kita dari Situbondo sudah akan berfikir mengirim tenaga-tenaga atau kader-kadernya yang terbaik tapi tidak mampu ke Nurul Jadid dan itu didanai dan dibantu oleh hasil penghimpunan dana,” tambah KH. Hamid, sapaan akrab Kepala Pesantren.

“Kita harapkan pengalaman kelebihan-kelebihan di masing masing daerah saling sumbang dan tentu misalnya secara ekonomi ini berarti jaringan pasar dan jaringan ekonomi yang bisa saling melengkapi,” lanjut KH. Hamid menyampaikan harapannya.

KH. Junaidi Mu’thi pun ikut menyampaikan harapan pasca pelantikan pengurus P4NJ Kecamatan se Kabupaten Situbondo pada saat terwawancara oleh wartawan nuruljadid.net.

“Dengan adanya kegiatan ini saya harapkan dapat mempompa P4NJ di kota-kota yang lain untuk lebih semangat dalam membantu pesantren” ujar beliau. (Qz)

Pelantikan Pengurus P4nj Situbondo

Pesantren Nurul Jadid Canangkan Pertemuan Alumni se Nasional

nuruljadid.net – Selain memiliki fungsi tarbiyah watta’lim, Pesantren juga memiliki 3 fungsi lainnya, yaitu pelayanan, pengkaderan dan dakwah begitulah dawuh dari KH. Abdul Hamid Wahid, Kepala Pesantren Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo dalam acara pelantikan pengurus P4NJ Kecamatan se Kabupaten Situbondo, Ahad (28/01/2018) di Masjid Jami’ Nurul Jadid lantai II.

PP. Nurul Jadid yang pada saat ini berumur 68 tahun telah menghasilkan beberapa alumni yang tersebar di pelosok–pelosok Nusantara. Dengan banyakya alumni yang sudah tersebar, maka Pengurus Pondok Pesantren Nurul Jadid berinisiatif untuk mengadakan pertemuan alumni PP. Nurul Jadid se Nasional.

Munculnya inisiatif tentang pertemuan alumni PP. Nurul Jadid se-Nasional disebabkan banyakya alumni Nurul Jadid yang memiliki semangat dan antusias untuk berkembang lebih baik lagi. Hal itu disampaikan oleh KH. Abdul Hamid Wahid ketika pelaksanaan pelantikan pengurus P4NJ Kecamatan se-Kabupaten Situbondo.

“Saya salah satunya pernah ke Bali dan Kalimantan, para alumni sangat antusias terutama dalam mengapresiasi kepada perkembangan alumni terutama didaerah Situbondo dan Bondowoso. Mereka ingin bagaimana berkembang leih baik. Kami menampung masukan-masukan dari para alumni dan salah satu masukan yang berkembang dari beberapa kunjungan adalah harpan bahwa adanya pertemuan P4NJ dan alumni tingkat Nasional,” ujar Kepala Pesantren.

Hal tersebut telah dikonsultasikan kepada Pengasuh PP. Nurul Jadid, KH. Moh. Zuhri Zaini dan rencananya akan dilaksanakan dalam jangka waktu satu atau bulan kedepan dengan beberapa pesiapan yang matang terutama kesiapan P4NJ Pusat selaku pelaksana kegiatan.

Hal itu senada dengan apa yang disampaikan oleh Ketua Pengurus Pembantu Pondok Pesantren Nurul Jadid (P4NJ) Pusat, KH. Junaidi Mu’thi ketika ketika bertemu dengan wartawan nuruljadid.net. Beliau menyampaikan bahwa P4NJ Pusat akan memprogram dan melaksanakan kegiatan tersebut.

“Kegiatan pertemuan alumni se-Nasional tersebut merupakan kegiatan pesantren dan ditampung serta akan dilaksanakan secepatnya oleh P4NJ Pusat. Tak hanya itu, bisa saja kegiatan pertemuan terebut bertajuk reuni akbar alumni Nurul Jadid se Nasional,” ujar KH. Junaidi Mu’thi dengan wajah penuh gembira.

Selain itu, kegiatan pertemuan tersebut juga merupakan salah satu bentuk kontribusi yang baik dari seluruh alumni Nurul Jadid se-Nasional tak hanya untuk Pesantren namun juga untuk perkembangan masyarakat, bangsa dan Negara.

“Lalu kemudian kita berikan forum ini, bagaimana P4NJ dan alumni memanfaatkan dengan baik pengembangan atau kebersamaan termasuk sub-sub berjejaring antara alumni se Indonesia. Bisa jadi didalamnya berbicara tetang aspek-aspek pendidikan, ekonomi, sosial dll. Intinya, saya kira keberadaan jejearing ini insya Allah jika kita dorong bersama akan bermakna positif dan memberikan kontribusi yang baik bagi perkembangan masyarakat, bangsa dan negara,” ujar KH. Hamid. (Qz)

KH. Junaidi Mu'thi

Ketua P4NJ Pusat Mengakui Kekompakan P4NJ Situbondo

nuruljadid.net – Masjid Jami’ Lantai II menjadi tempat bersejarah bagi Pengurus Pembantu Pondok Pesantren Nurul Jadid (P4NJ) Kecamatan se Kabupaten Situbondo. Pasalnya sebanyak 350 anggota P4NJ Situbondo berkumpul di Masjid Jami’ guna mengikuti proses pelantikan Kepengurusan P4NJ Kecamatan se Kabupaten Situbondo periode 2018 – 2022. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Ketua P4NJ Pusat yakni KH. Junaidi Mu’thi.

Beliau, KH. Junaidi Mu’thi mewarnai kegiatan pelantikan tersebut dengan sambutan. Dalam sambutannya, beliau merasa tergugah dengan bersatu padunya kepengurusan P4NJ dari 17 Kecamatan di Kabupaten Situbondo yang hadir dalam kegiatan ini.

“Kami melihat dari teman – teman yang hadir pada saat ini, insya Allah luar biasa, belum pernah dari kemarin kami melihat P4NJ dilantik sebanyak ini. Insya Allah kegiatan ini merupakan kegiatan Perdana dan ini merupakan suatu percontohan bagi P4NJ lainnya kedepan,” tutur beliau dengan penuh rasa terkesan, Sabtu (28/01/2022) Pagi.

Lantaran melihat jumlah yang lumayan besar dari kepengurusan P4NJ Situbondo, beliau memiliki gagasan untuk membangun koperasi berbasis pesantren.

“kita bertemu siang hari ini, dengan jumlah yang lumayan besar adalah suatu potensi kita kalau Sidogiri punya Basmillah, insya Allah kita akan punya Hamdalah. Mudah – mudahan dengan niat yang suci ditempat yang suci di Masjid Jami’ Nurul Jadid ini, insya Allah apa yang menjadi harapan kita mudah mudahan dikabulkan oleh Allah SWT,” cakap beliau dengan penuh suka.

Selain dari itu, beliau juga menegaskan kepada para pengurus P4NJ Situbondo yang terlantik untuk turut aktif pula dalam Istighosah yang lazim setiap bulannya diadakan oleh PP. Nurul Jadid. Dan beliau menyampaikan kepada para pengurus P4NJ Situbondo mungkin ada alumni yang tidak terlantik untuk membolehkan mencampur tangan dalam hal mengurus pesantren.

“Yang terakhir, mungkin saja saat ini ada teman – teman kami yang tidak terdaftar kepengurusan yang tadi dibacakan barang kali tidak ada salahnya untuk aktif membantu kepada teman  – teman,” ujar Ketua P4NJ. (Qz/Ahmad)

KH. Moh. Zuhri Zaini

KH. Moh. Zuhri Zaini Melantik 350 Anggota P4NJ Situbondo dari 17 Kecamatan

nuruljadid.net – Pelantikan identik dengan peresmian seseorang ketika ditetapkan dalam suatu jabatan untuk memberitahu kepada khalayak banyak bahwasanya orang tersebut telah diangkat dalam suatu jabatan. Hari ini, Ahad (28/01/2018) Pengurus Pembantu Pondok Pesantren Nurul Jadid (P4NJ) Kecamatan se Kabupaten Situbondo mengadakan pelantikan kepengurusannya di Masjid Jami’ Nurul Jadid lantai II dengan masa periode 5 tahun, terhitung sejak tahun 2018 hinggga 2022.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB tersebut dihadiri langsung oleh Pengasuh (KH. Moh. Zuhri Zaini), Kepala Pesantren (KH. Abdul Hamid Wahid), Ketua P4NJ Pusat (KH. Junaidi Mu’thi), Sekretaris P4NJ Pusat (H. Syamsul Ma’arif), Ketua P4NJ Situbondo (H. Nasir) dan beberapa dewan Pengasuh. Kepengurusan P4NJ Kecamatan se Kabupaten Situbondo tersebut terdiri dari 17 Kecamatan dengan jumlah peserta yang hadir sebanyak 350 orang.

KH. Junaidi Mu’thi selaku Ketua P4NJ Pusat melayangkan sambutan dalam acara tersebut. Dalam sambutannya beliau sangat tergugah akan kehadiran para pengurus P4NJ situbondo yang berjumlah 350 orang dan beliau juga berharap dengan banyaknya pengurus P4NJ kedepannya bisa berfikir tentang aspek ekonomi yang berguna untuk khalayak umum khususnya bagi pesantren dan alumninya.

“dengan kita bertemu pada saat ini dengan jumlah yang sekian besar ini suatu potensi kita dengan teman – teman yang banyak ini potensi kita kalau Sidogiri mempunyai Basmalah insya Allah kita akan punya Hamdalah,” tutur beliau dengan penuh senyuman.

Tak hanya itu, Kepala Pondok Pesantren Nurul Jadid berpesan agar seluruh kepengurusan untuk saling bekerja sama dalam menjalankan tugasnya agar tujuan yang inginkan dicapai lebih produktif.

“intinya saya rasa dengan adanya jejaring ini insya Allah jika kita dorong bersama – sama akan bermakna positif dan memberikan kontribusi yang baik bagi Masyarakat, Bangsa dan Negara,” tutur beliau.

Sementara itu, KH. Zuhri Zaini selaku Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid juga searah dengan apa yang disampaikan oleh Kepala Pesantren.

“Bapak ibu sekalian, tugas kita ini bagaimana kita menjadi perekat dan pemersatu. Itu tidaklah mudah oleh karena itu sekalipun berbeda-beda tapi kita tetap terbuka untuk yang lain dan tentunya untuk hal – hal yang baik,” dawuh beliau.

Pasca pelantikan, P4NJ Situbondo Bersama P4NJ dari 17 Kecamatan langsung menggelar rapat tentang penggalangan dana untuk Pembangunan Masjid Jami’ Nurul Jadid yang saat ini masih dalam tahap pembangunan. (Qz/Ahmad)

Galeri Foto: Samba dan Pelantikan P4NJ Malang Raya