Pendaftaran Penerimaan Santri Baru (PSB) Nurul Jadid Online 2022 Resmi Dibuka!
nuruljadid.net – Pendaftaran Penerimaan Santri Baru (PSB) tahun 2022 Pondok Pesantren Nurul Jadid resmi dibuka secara daring (online) hari ini (23/03) setelah sempat beberapa hari dilakukan maintenance sistem.
Meskipun terpaksa diundur beberapa hari dari jadwal awal (21/03) namun akhirnya sistem aplikasi psb.nuruljadid.net rampung dan resmi dibuka.
Tidak sedikit calon wali santri yang menghubungi panitia terkait aplikasi psb online yang belum bisa diakses. Hal ini disinyalir karena updating sistem yang mengalami beberapa perubahan agar data dapat terintegrasi dengan aplikasi data pokok santri dan pesantren (Pedatren NJ).
Kabag. Data dan IT Alfian Wahid menyampaikan ini demi kemudahan integrasi data (data integration) dan keamanan data (data security) identitas santri.
“kami mohon maaf atas keterlambatan launching psb online disebabkan beberapa masalah teknis update sistem yang membutuhkan ketelitian agar data bisa terintegrasi dengan data pokok dan demi keamanan data santri.” Ungkap Alfian.
Seluruh calon wali santri wajib melakukan pendaftaran secara daring (online) dan mengunggah soft file berkas persyaratan seperti Surat Keterangan Lulus, Kartu Kelurga, Akta Kelahiran dan KTP orang tua/wali.
Ketua Panitia PSB Saiful Rizal berharap semoga pelayanan Penerimaan Santri Baru (PSB) 2022 ini lebih baik dan berjalan lancar hingga tuntas.
“Kami berharap dan terus berupaya memberikan layanan yang baik dan semoga proses rangkaian PSB tahun 2022 dilancarkan bersamaan ridho Allah SWT.” Imbuh Rizal.
Berikut link informasi penting terkait pendaftaran online
Pendaftaran PSB Online 2022
Link = https://psb.nuruljadid.net/
Brosur PSB Nurul Jadid 2022
Link = Brosur Penerimaan Santri Baru PPNJ 2022
Rincian Biaya Pendaftaran Santri Baru 2022
Link = Biaya Daftar Ulang Santri Baru Tahun 2022
Informasi Brosur Lembaga Pendidikan
Link = https://www.nuruljadid.net/download/brosur-lembaga-pendidikan
(Humas Infokom)