Amal Yang Menyebabkan Orang Masuk Surga, Ini Ulasan Kiai Zuhri

nuruljadid.net- KH Moh Zuhri Zaini Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo mengisi pengajian kitab Fathul Qorib, Riyadhus Sholihin dan Tafsir Jalalain di Masjid Jami’ Nurul Jadid, Senin (09/11) sore.

Saat beliau membaca hadits yang ke 1522 dalam kitab Riyadhus Sholihin, melalui penjelasannya, beliau menyampaikan berkait amal yang bisa memasukkan orang ke surga dan menjauhkannya ke neraka. Amal tersebut yaitu: menyembah kepada Allah, mendirikan sholat, menunaikan zakat, berpuasa pada bulan Ramadhan dan naik haji bagi yang mampu.

Menurut Kiai Zuhri, menyembah atau beribadah kepada Allah yaitu tunduk dan patuh kepada Allah. Tunduk itu apa yang diperintahkan kerjakan dan apa yang dilarang jauhi. Sebab apa yang diperintahkan Allah membawa kebaikan dan didalam kemampuan manusia. Dan ibadah yang diterima oleh Allah ada syaratnya beribah kepada Allah dengan tidak menyekutukannya.

“Kalau menghormati orang tua, guru, penguasa atau pemimpin itu sebuah kewajiban. Tapi beribadah kepada mahluk itu tidak boleh sekalipun mahluk itu sudah sangat mulia seperti Nabi. Nabi kalau disembah tidak boleh sedangkan menaati Nabi itu harus karena Nabi diutus oleh Allah untuk membimbing kita,” Jelasnya.

Sedangkan mendirikan sholat harus lengkap dengan syarat dan rukunnya dan harus disertai denganm adab dhahir dan adab batin. Sholat adalah amal ibadah yang menjadi barometer pada seseorang. Kalau sholatnya baik maka orang itu pasti baik,” Imbuhnya.

Kiai Zuhri melanjutkan, menunaikan zakait itu berbuat baik kepada sesama dan puasa merupakan ibadah pokok dalam islam. Hikmah dari puasa ini, kita dilatih mengendalikan nafsu dan juga dilatih dalam keikhlasan.

Naik haji bagi yang mampu merupakan sebuah kewajiban yang sangat baik untuk dipenuhi,” Tambahnya.

Amal Yang Menyebabkan Orang Masuk Surga, Ini Ulasan Kiai Zuhri

nuruljadid.net– KH Moh Zuhri Zaini Pengasuh Pondok Pesantren Nurul Jadid Paiton Probolinggo mengisi pengajian kitab Fathul Qorib, Riyadhus Sholihin dan Tafsir Jalalain di Masjid Jami’ Nurul Jadid, Senin (09/11) sore.

Saat beliau membaca hadits yang ke 1522 dalam kitab Riyadhus Sholihin, melalui penjelasannya, beliau menyampaikan berkait amal yang bisa memasukkan orang ke surga dan menjauhkannya ke neraka. Amal tersebut yaitu: menyembah kepada Allah, mendirikan sholat, menunaikan zakat, berpuasa pada bulan Ramadhan dan naik haji bagi yang mampu.

Menurut Kiai Zuhri, menyembah atau berbidah kepada Allah yaitu tunduk dan patuh kepada Allah. Tunduk itu apa yang diperintahkan kerjakan dan apa yang dilarang jauhi. Sebab apa yang diperintahkan Allah membawa kebaikan dan didalam kemampuan manusia. Dan ibadah yang diterima oleh Allah ada syaratnya beribah kepada Allah dengan tidak menyekutukannya.

“Kalau menghormati orang tua, guru, penguasa atau pemimpin itu sebuah kewajiban. Tapi beribadah kepada mahluk itu tidak boleh sekalipun mahluk itu sudah sangat mulia seperti Nabi. Nabi kalau disembah tidak boleh sedangkan menaati Nabi itu harus karena Nabi diutus oleh Allah untuk membimbing kita,” Jelasnya.

Sedangkan mendirikan sholat harus lengkap dengan syarat dan rukunnya dan harus disertai denganm adab dhahir dan adab batin. Sholat adalah amal ibadah yang menjadi barometer pada seseorang. Kalau sholatnya baik maka orang itu pasti baik,” Imbuhnya.

Kiai Zuhri melanjutkan, menunaikan zakait itu berbuat baik kepada sesama dan puasa merupakan ibadah pokok dalam islam. Hikmah dari puasa ini, kita dilatih mengendalikan nafsu dan juga dilatih dalam keikhlasan.

Naik haji bagi yang mampu merupakan sebuah kewajiban yang sangat baik untuk dipenuhi,” Tambahnya.

Pewarta : Ibnu Abdillah

Editor    : Ponirin Mika
0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *