Kiai Zuhri Menegaskan Pentingnya Berbakti Kepada Orang Tua

nuruljadid.net – Dalam pengajian kitab Riyadhus Sholihin di Masjid Jami Nurul Jadid, KH. Moh. Zuhri Zaini mengingatkan kita akan besar dan tak terhingga jasanya orang tua terhadap kita. Ibu yang mengandung selama sembilan bulan, menyusui selama 2 tahun, dan menyapihkan anaknya, adalah bukti dari kasih sayang yang tak terbatas.

“Air susu ibu (ASI) melebihi dari susu formula yang diambil dari sapi dan kambing,” ungkap Kiai Zuhri, menyoroti pentingnya peran ibu dalam memberikan nutrisi terbaik kepada anak-anak.

Namun, Kiai Zuhri juga mengingatkan pentingnya menghargai peran ayah, yang meski tidak melahirkan, namun bertanggung jawab mencari nafkah untuk keluarga.

Lebih jauh, Kiai Zuhri menyampaikan pesan agar kita bersyukur atas segala nikmat yang Allah berikan, termasuk nikmat memiliki orang tua yang begitu besar jasanya. “Orang tua memiliki kasih sayang yang Allah titipkan melalui mereka,” tegasnya.

Dengan pengingatan ini, Kiai Zuhri mengajak kita untuk menghargai dan bersyukur kepada orang tua yang telah merawat, mendidik, dan mencintai kita sejak lahir. Semoga kita dapat menghargai dan menyayangi mereka dengan sepenuh hati.

 

Pewarta : Ahmad Zainul Khofi

Editor.    : Ponirin Mika 

 

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *