Kualitas bukan Kuantitas, Ciri Pendidikan Bermutu
nuruljadid.net – Maraknya obral “harga” pada lembaga pendidikan di saat penerimaan peserta didik baru, merupakan hal yang “merugikan” bagi lembaga pendidikan.
Banyak lembaga pendidikan yang membuat branding bervariasi, seperti ; bebas SPP, seragam gratis, dll” menjelang penerimaan peserta didik baru untuk menjaring calon peserta didik baru.
Fakta di lapangan menunjukkan, banyak orang tidak mampu dan kurang beruntung secara ekonomi berusaha dengan segala upayanya, bahkan menjual asset mereka unuk memasukkan putra putrinya di lembaga yang lebih unggul.
Oleh karena itu, ada hal yang lebih penting dalam pengelolaan lembaga untuk mampu berdaya saing dengan lembaga pendidikan lainnya dg tidak “mengobral harga”, yaitu dengan; membuat design lembaga berbasis pada market demand (permintaan pasar), penguatan mutu dengan pencitraan lembaga melalui program unggulan dan memiliki karakteristik yg berbeda dengan lembaga lain dan berkarakter, berjejaring. (Hasan Baharun)
Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!