Klinik Az-zainiyah Adakan Penyuluhan pola hidup sehat santri

Klinik Az-zainiyah Adakan Penyuluhan pola hidup sehat santri

nuruljadid.net –  Klinik Az-zainiyah yang merupakan suatu klinik yang berada di bawah naungan Pondok Pesantren Nurul Jadid, hari ini, Selasa(30/10/2018) mengadakan penyuluhan Pola Hidup Sehat di Asrama Diniyah yang mengambil tema “Promosi Kesehatan santri dan siswa PP. Nurul Jadid”.

Kegiatan tersebut dimulai dari pukul 20.00 WIB dan disajikan oleh Ahmad Kholil Fauzi, Wakil Direktur Pelaksana Harian Klinik Az-zainiyah  yang kali ini, dia memfokuskan pada penyuluhan tersebut akan urgentnya membasuh tangan sebelum dan sesudah makan.

“jadi, cuci tangan ini sangat penting khususnya ketika sebelum maupun sesudah makan karena dengan mencuci tangan itu bisa mencegah penyakit seperti Infeksi Saluran Pernapasan, Diare dan Tipus,”ungkapnya saat penyajian berlangsung.

Selain menerangkan secara teori beliau turut langsung mengajak para peserta didik asrama diniyah untuk praktek bagaimana caranya mencuci tangan dengan baik dan benar. Diakhir penyajian dia menghendaki agar mereka bisa mempraktekkannya setiap hari.

“kami berharap kepada seluruh santri PP. Nurul Jadid terutama peserta didik asrama diniyah untuk mempraktekkan Pola hidup yang baik salah-satunya seperti yang barusan kita terangkan yakni cuci tangan sebelum dan sesudah makan,”tegasnya saat diwawancarai oleh wartawan nuruljadid.net.

Seraya dengan kutipan diatas, Ahmad Kasiful Anwar, Bagian Administrasi Klinik Az-zainiyah mengatakan bahwa penyuluh itu dilakukan oleh Klinik Az-zainiyah untuk turut menyemarakkan Hari Santri Nasional yang jatuh pada 22 Oktober 2018 dan dilaksanakan disetiap wilayah maupun asrama santri PP. Nurul Jadid.“Kami ini ditugaskan di setiap wilayah santri putera dan santri puteri ada petugasnya masing – masing,”pungkasnya.

Penyuluhan tersebut mendapat respon baik dari pengurus asrama diniyah sendiri yang tertara seperti yang disampaikan Hamdan Mufidi, Kepala Wilayah Sunan Bonang(N) Asrama Diniyah.”Semoga dengan teralisasinya penyuluhan ini peserta didik diniyah dapat tergerak hati dan kesadarannya akan pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan,”Pungkasnya.

Penulis  : Ahmad

Editor : Achmad Danial

0 replies

Leave a Reply

Want to join the discussion?
Feel free to contribute!

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *